Hari Peringatan Bandung Lautan Api



Hari Peringatan Bandung Lautan Api jatuh pada tanggal 24 Maret.

Pembumihangusan Bandung oleh para pejuang kemerdekaan pada tanggal 24 Maret 1946 dikenal dengan sebutan Bandung Lautan Api dan diabadikan dalam lagu “Halo-Halo Bandung”.


Pembakaran kota dilakukan untuk mencegah Sekutu dan Belanda mempergunakan fasilitas dan instalasi penting. Terjadi pengungsian besar-besaran meninggalkan kota Bandung. Para pejuang melaksanakan tugas masing-masing. Sebagian mengatur perjalanan pengungsian, sebagian menyelamatkan dokumen dokumen penting dan sebagian membakar serta menghancurkan Gedung-gedung penting dan Instalasi militer.

0 Comment "Hari Peringatan Bandung Lautan Api"

Posting Komentar